Rekomendasi Prosesor/CPU Gaming Murah Tahun 2021
Prosesor PC Gaming 2021 - Memilih prosesor yang tepat adalah suatu keharusan sebelum membeli atau merakit PC. Ada beberapa patokan yang menjadi penilaian kualitas prosesor/CPU, yaitu frekuensi, jumlah inti (core), jumlah untaian (thread), fitur, dan modelnya.
Intel dan AMD sendiri memiliki berbagai prosesor tangguh. Seolah sebuah kompetisi, dua brand tersebut berlomba-lomba menciptakan CPU terbaik mereka. Karena itulah kita memiliki banyak pilihan processor dengan spesifikasi dan harga yang beragam.
Banyak nya jenis Processor terkadang membuat bingung, karena demi efisiensi budget, processor yang dipilih harus sesuai kegunaan komputer. Di artikel ini kami akan merekomendasikan processor tangguh untuk gaming atau editing agar kamu tidak salah pilih dan bisa memanfaatkan budget dengan efisien.
Baca Juga: Prosesor Budget 1 Jutaan
Rekomendasi Prosesor Gaming
Bagi kamu yang ingin memiliki PC gaming tapi hanya punya budget tipis, berikut ini rekomendasi processor gaming mulai dari harga Rp800.000 sampai Rp6.000.000 dengan perkiraan biaya PC rakitan nya.
a. Prosesor Gaming Dibawah 1 Juta (untuk PC rakitan 2 juta sampai 4 juta)
Dengan budget kurang dari 1 juta kamu sudah bisa meminang CPU untuk keperluan gaming ringan. Karena baik Intel maupun AMD juga membidik pasar CPU seri entry level, berikut ini daftarnya.
1. AMD Athlon 3000G
Di kelas Low-End prosesor AMD ini merupakan yang terbaik. Dengan budget 800rb sampai 900rb kamu bisa membawa pulang prosesor dual-core AMD Athlon 3000G yang terintegrasi kartu grafis tangguh Radeon™ Vega 3 Graphic dengan frekuensi mencapai 1100MHz.
Dengan spesifikasi tersebut Athlon 3000G mendapat skor yang cukup baik dalam pengujian techarp.com pada beberapa aplikasi benchmark seperti PCMark 10, Lame MP3 Encoder, dan Cinebench 1T.
Bahkan untuk game competitive semacam Rocket League, Fortnite, dan Counter Strike: Global Offensive, bisa dimainkan dengan lancar tanpa harus menggunakan GPU diskrit. Frame Rates yang didapat pada game CS:GO mencapai 150FPS sedangkan untuk game Rocket League 140FPS.
Berikut ini kelebihan, kekurangan dari AMD Athlon 3000G dan spesifikasi lengkapnya.
2. Intel Pentium G4560
Pentium dipandang rendah sejak intel memperkenalkan prosesor seri Core i nya. Namun hal ini berubah ketika prosesor kabylake dirilis. Seolah menargetkan pasar entry level perhatian Intel kali ini beralih ke prosesor kelas Low-end.
Pentium G4560 kabylake hadir dengan pembaruan yang menyesuaikan kebutuhan zaman. Intel menambahkan fitur Hyper Trading yang dapat membuat prosesor ini bekerja lebih efisien dan sehingga meningkatkan kinerja dan respon sistem. Harga prosesor ini dipatok antara 850rb sampai 990rb.
Pentium G4560 adalah prosesor dual-core quad-thread dengan IGP Intel HD Graphics 610. Base clock prosesor ini 3.5 GHz tanpa fitur Turbo Boost dan membutuhkan power sebesar 54w. Dengan dapur pacu tersebut, prosesor ini mendapatkan rating 49% dalam menjalankan aplikasi dan game dengan resolusi Full HD.
Berikut ini kelebihan dan kekurangan Pentium G4560 serta spesifikasi lengkapnya.
3. AMD Athlon 200GE
AMD Athlon 200ge adalah seri pertama sekaligus versi terendah dari AMD Athlon 200 series. Prosesor yang dirilis tahun 2018 ini juga merupakan versi mini dari "Raven Ridge" yang identik dengan Ryzen. Pada awal diperkenalkan, prosesor ini dibanderol dengan harga 800rb dari harga tersebut kita bisa tahu bahwa AMD sedang menargetkan pasar Entry Level.
Baca Juga: VGA Card 1 Jutaan
AMD Athlon 200ge merupakan processor 2 cores 4 threads dan dilengkapi dengan iGPU Radeon Vega 3. Processor ini berjalan dengan frekuensi 3.2 GHz. Processor ini sangat cocok untuk kamu yang tinggal di kos-kosan atau dirumah dengan daya listrik rendah, karena TDP nya hanya 35 Watts.
Dengan Processor ini kamu bisa memainkan game-game eSport tanpa GPU Diskrit. Berdasarkan tes performance Athlon 200ge yang dilakukan, DOTA2 dan CS:GO dapat berjalan di resolusi 1080p setingan medium. Rata-rata Fps yang dihasilkan mencapai 70fps untuk DOTA2 dan 38fps di game CS:GO.
Berikut ini Kelebihan dan kekurangan serta spesifikasi lengkap AMD Athlon 200ge.
b. Prosesor Gaming Harga 1.5 Juta (untuk PC Rakitan 4,5 juta sampai 5 Juta)
Prosesor dengan harga 1,5 jutaan biasanya sudah memiliki 4 cores dan 4 threads. Dengan prosesor semacam ini kamu akan mendapat experience ngegame yang baik bahkan untuk game triple-A. Berikut ini Rekomendasi Prosesor dengan harga 1,5 Jutaan.
1. Intel Core i3 9100F
Core i3 9100f adalah salah satu prosesor generasi ke-9 yang dikenalkan intel pada pril 2019 lalu. Meski membawa nama Gen-9 prosesor ini masih termasuk kelas entry-level. Harga dari prosesor ini sekitar 1,3Jt. Dalam paket pembeliannya kamu akan mendapat fan cooler bawaan dari intel.
Frekuensi dasar prosesor ini adalah 3,6GHz dan boost clock maksimum mencapai 4,2GHz. Seperti kebanyakan prosesor intel lainnya TDP dari i3 9100f termasuk kecil yait 65watts, sayangnya intel menghilangkan Integrated GPU pada prosesor ini, hingga mengharuskan penggunaan diskrit GPU.
Performa gaming prosesor ini cukup mumpuni, i3 9100f bisa digunakan untuk gaming dengan resolusi 1080p high seting.
Bahkan pada game Assassin’s Creed Odyssey bisa dimainkan dengan seting very high asal bersama GPU yang sepadan. Contoh GPU yang cocok untuk prosesor ini adalah Radeon RX 570.
2. AMD Ryzen 3 2200G
AMD Ryzen3 2200G merupakan processor generasi kedua ryzen, prosesor ini sempat menjadi primadona dimasa nya tepat sekitar tahun 2018. Karena performa yang dimiliki CPU ini sangat sangar dikelas harga entry level. Proseor ini dibanderol dengan harga 1,5Jt.
Prosesor ini memiliki 4 cores dan 4 threads juga dilengkapi iGPU Radeon Vega 8 dengan frekuensi 1100MHz. Base clock proseor ini adalah 3,5 GHz dan Max Boost Clock 3,7 GHz. Default TDP nya juga standar hanya 65 watts, temperatur maksimal yang dihasilkan 95℃.
Performa iGPU Radeon Vega 8 ini sangat baik dan sudah terkenal tangguh melibas game-game berat seperti Grand Theft Auto V (GTA V), bahkan bisa bersaing dengan prosesor kelas mid-end.
Berikut ini kelebihan dan kekurangan serta spesifikasi lengkap AMD Ryzen3 2200G.
c. Prosesor Gaming Harga 2 Juta (untuk PC Rakitan 5,5 juta sampai 6 juta)
Prosesor dengan harga kisaran 2 juta bisa dibilang processor Mid-end, performa yang akan didapat dari prosesor ini mampu memberi pengalaman gaming yang sangat baik jika dipadukan dengan komponen PC yang tepat. Berikut ini daftar Processor harga 2 jutaan.
1. AMD Ryzen 3 3100
AMD Ryzen 3 3100 adalah penutup dari serangkaian Ryzen 3000 series yang diperkenalkan AMD tahun lalu. Prosesor ini dipercaya dapat menjangkau lebih banyak kalangan untuk merakit PC idaman mereka. Prosesor Ryzen 3 3100 ini bisa kamu beli dengan harga 1,8jt.
Baca Juga: Printer Murah 1 Jutaan
Processor 2 jutaan yang satu ini ditenagai dengan 4 cores dan 8 threads tanpa iGPU. Prosesor ini sudah membawa teknologi 7nm yang akn memberi performa lebih tinggi namun dengan konsumsi daya lebih rendah dari versi sebelumnya.
Seperti yang terlihat pada gambar, performa Ryzen 3 3100 dengan base clock 3.6GHz ini mampu bersaing dengan prosesor kelas tinggi lainnya. FPS yang didapat setara dengan intel core i7-7700k dan intel core i3 9100f.
Berikut ini kelebihan dan kekurangan serta spesifikasi lengkap AMD Ryzen 3 3100.
2. Intel Core i5 9400F
Intel core i5 9400F adalah solusi yang tepat untuk merakit PC Mid-End. Harga dari prosesor ini cukup terjangkau jika dilihat dari spesifikasi yang akan kita dapatkan, yaitu 2Jt. Mengingat Intel Gen-9 memiliki performa yang tangguh baik dalam gaming maupun editing, nominal tersebut masih tergolong murah.
Processor Intel Core i5 9400F dibekali 6 cores 6 threads dengan baseclock 2.9GHz dan Turbo Boost 4.1GHz. Kode huruf "F" pada penamaan memiliki arti bahwa processor ini tidak terintegrasi kartu grafis. Dihilangkannya iGPU dalam processor intel Gen-9 ini bertujuan untuk menekan harga.
Prosesor 6 cores 6 threads bisa dipastikan bisa digunakan untuk gaming berat, misalnya bermain game Triple A. Apalagi jika dipadukan dengan kartu grafis yang sepadan, performa yang didapat akan optimal.
Berikut ini kelebihan dan kekurangan serta spesifikasi lengkap dari Core i5 9400F.
3. Intel Core i3 10100
Intel core i3 10100 merupakan prosesor terendah dari seri Gen-10 atau Comet Lake, sejak intel memperkenalkan prosesor seri core nya, i3 sering menjadi pilihan terakhir. Hal ini disebabkan intel mendesain prosesornya dengan spesifikasi yang nanggung. Meski begitu, core i3 Gen-10 berbeda dengan pendahulunya.
Performa Single-Core prosesor ini sudah sangat baik, ditambah konfigurasi 4 cores 8 threads dengan frekuensi 3.6GHz sampai 4.3GHz. Prosesor ini juga dilengkapi dengan iGPU Intel UHD Graphics 630 yang mampu berjalan hingga frekuensi 1.1GHz. iGPU ini juga sudah support resolusi 4K di 60 Hz.
Baca Juga: Rakitan PC Gaming 5 Jutaan
Processor 4 cores 8 threads dengan Intel UHD 630 seharusnya mampu untuk menjalankan game di resolsi 1080p dengan settingan high, apalagi jika ditambah GPU diskrit tentu akan mendorong processor ini bekerja lebih optimal. Prosesor ini dihargai 2Jt.
Berikut ini kelebihan dan kekurangan serta spesifikasi lengkap dari intel Core i3 10100.