Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

VGA Card Murah, 1 Jutaan Terbaik Tahun 2020

VGA Card Murah Tahun 2020

Bagi gamer dan desainer, komputer dengan spesifikasi tinggi tentulah menjadi kewajiban. Maksud dari spesifikasi tinggi adalah komponen yang digunakan dalam komputer merupakan keluaran terbaru atau yang paling canggih, komputer sendiri tersusun atas berbagai komponen dengan fungsi yang berbeda-beda.

Salah satu komponen yang memiliki pengaruh terhadap performa komputer adalah VGA Card (Video Graphics Adapter), VGA card berfungsi untuk menampilkan sinyal digital yang sudah dirubah menjadi gambar ke monitor. Untuk harga VGA keluaran terbaru bisa dibilang mahal, namun masih banyak VGA bekas yang release beberapa tahun lalu memiliki performa yang cukup baik jika digunakan ditahun 2020. 

Rekomendasi VGA Card Murah Terbaik 2020

Berikut ini kami rekomendasikan VGA dibawah 1 juta dengan performa yang cukup baik.

1. Nvida GTX 650 TI

VGA Card ini direlease tahun 2012. Dengan spesifikasi sebagai berikut
576 cuda cores
Memori GDDR5 1 GB 128-bit
GPU Clock 960 MHz
Memori Clock 5400 MHz
Dengan spesifikasi diatas kami rasa cukup untuk memainkan game-game kompetitif seperti CS-GO, Point Blank, bahkan GTA V jika disandingka dengan prosesor yang tepat. Untuk harganya sendiri berkisar diantara 600-700 ribuan diberbagai marketplace.

2. Zotac GTX 750

Kami merekomendasikan GTX 750 TI dengan vendor Zotac karena brand ini terkenal palig murah dalam menjual VGA Card, berikut adalah spesifikasinya
CUDA cores 640
Video Memory 1GB GDDR5
Memory Bus 128-bit
Engine Clock Base: 1033 MHz Boost: 1111 MHz
Memory Clock 5400 MH
VGA ini dihargai 800 ribuan diberbagai marketplace.

3. MSI GTX 750

VGA yang satu ini mungkin sudah jarang ditemui, tapi kalian tetap bisa menemukan VGA ini di berbagai marrketplace dengan harga 800 ribuan. Keunggulan VGA ini dari Zotac GTX 750 adalah karena seri MSI memiliki dua fan.
CUDA cores 512
Video Memor 1 GB GDDR5
Memori bus 128-bit
GPU Clock 1059 MHz
Memori Clock 1253 MHz

4. HIS Radeon R7 iCooler

VGA yang release diantar tahun 2013 dan 2014 ini kami rekomendasikan karena harganya yang murah dan spesifikasinya yang canggih dikelasnya.
Core Clock 700 MHz
Memory Clock Up to 1600 MHz
Memory Size 2048 MB
Memory Type DDR3
Memory Interface 128 bit
Kartu grafis ini dibanderol dengan harga 800 ribuan.

5. Zotac GTX 660 AMP

VGA yang umurnya sudah 8 tahun ini,memiliki spesifikasi yang mumpuni untuk menjalankan game-game kompetitif. Berikut ini spesifikasinya
GPU Clock 1046 MHz
Memory 2 GB GDDR5
Memori Interface 192-bit
VGA ini dihargai 800-900 ribuan.

CATATAN!: Semua barang dalam kondisi bekas.